Berita Terbaru

Tahu Antibiotik Itu Penting

Halo #SobatSehat,

#Minkes ada informasi penting yang dapat #SobatSehat seputar antibiotik. Dalam pengobatan, pemberian antibiotik harus selalu diawasi dan dipastikan habis dalam jangka waktu minum obat.

#SobatSehat tidak boleh meminum antibiotik tanpa anjuran dan dosis yang sudah ditetapkan. Terlalu sering minum antibiotik dan tidak tuntas dalam mengonsumsinya dapat membuat #SobatSehat resisten dengan obat ini. Menakutkan bukan?

Bersama Rumah Sakit Daerah Nganjuk, mari awasi dan kontrol penggunaan antibiotik agar menciptakan generasi emas menuju Indonesia Maju.

Mangga dipetik memakai gunting
Tahu Antibiotik itu Penting👌🏻

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

Humas dan Instalasi Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

NGOBRAS: Ngobrol Bareng Kesehatan

Bersama dr. Lenny Buana W., Sp. THT-KL (Wakil Direktur Pelayanan dan Dokter Spesialis THT RSD Nganjuk)

Halo #SobatSehat,

NGOBRAS (Ngobrol Bareng Kesehatan) yang terlaksana dengan berkolaborasi bersama Radio Suara Anjuk Ladang FM mengambil tema Carcinoma Nasofaring.

Di mana podcast dan talk interaktif ini bertujuan untuk pentingnya menyadari dan mencegah terjadinya kanker nasofaring dengan menerapkan hidup bersih dan sehat setiap harinya.

Bersama Rumah Sakit Daerah Nganjuk, mari kita tingkatkan kepedulian dalam menerapkan kesadaran tinggi tentang pentingnya menjaga kesehatan tubuh. Karena dengan tubuh sehat, akan menciptakan masyarakat kuat untuk menuju Indonesia Emas.

Podcast lengkap dapat diakses melalui rsalfm.nganjuk go.id

Sobat Sehat dapat mengikuti podcast-podcast selanjutnya di youtube Media Edukasi RSD Nganjuk

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

Humas dan Instalasi Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Selamat Hari Sumpah Pemuda

Keluarga Besar Rumah Sakit Daerah Nganjuk mengucapkan Selamat Memperingati Hari Sumpah Pemuda 2023.

Sumpah Pemuda adalah landasan kuat bagi identitas bangsa, mengingatkan kita bahwa persatuan adalah kunci keberhasilan dalam semua bidang kehidupan.

Hari ini, mari kita meneruskan tradisi dengan menjadi pemuda yang berani, berinovasi, dan berkomitmen untuk membangun masa depan Indonesia lebih baik.

Bersama Majukan Indonesia✊🏻

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care

Humas dan Instalasi Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Selamat Hari Dokter Nasional

Keluarga Besar Rumah Sakit Daerah Nganjuk mengucapkan Selamat Hari Dokter dan Hari Ulang Tahun ke-73 Ikatan Dokter Indonesia 2023.

Di setiap ujung jalan yang sakit, Dokter selalu berdiri menjadi harapan. Kepeduliannya membawa dedikasi, keramahannya menjadi inspirasi.

Dokter Indonesia untuk Rakyat Indonesia.

Memperkuat Ikatan Tradisi Luhur Bersatu dan Mengabdi untuk Rakyat Indonesia.

Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Yes, I Care❤️

Humas dan Komite Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)

Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Yuk Ikuti NGOBRAS: Ngobrol Bareng Kesehatan

Bersama dr. Lenny Buana W., Sp. THT-KL (Wakil Direktur Pelayanan dan Dokter Spesialis THT RSD Nganjuk)

 

Halo #SobatSehat,

Dalam menuju Smart Hospital dengan memberikan informasi dan edukasi bermutu kepada seluruh penerima jasa layanan, Rumah Sakit Daerah Nganjuk berkolaborasi dengan Radio Suara Anjuk Ladang FM menghadirkan Podcast dan Talk Interaktif bersama narasumber dr. Lenny Buana W., Sp. THT-KL (Wakil Direktur Pelayanan dan Dokter Spesialis THT RSD Nganjuk)

Ikuti program NGOBRAS (Ngobrol Bareng Kesehatan) pada hari Rabu, 25 Oktober 2023, jam 09.00-10.00 dengan tema “Carcinoma Nasofaring” streaming langsung di rsalfm.nganjuk.go.id

Jangan sampai terlewatkan dan mari jadi bagian masyarakat yang sadar akan pentingnya kesehatan bersama dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat setiap hari.

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

#RSDNganjuk
#YesICare
#MelayaniSepenuhHati
#PKRSRSDNganjuk
#SmartHospital
#Podcast
#Talkshow
#Healthies
#SehatNegeriku

Humas dan Komite Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Selamat Hari Santri Nasional

Keluarga Besar Rumah Sakit Daerah Nganjuk mengucapkan Selamat Memperingati Hari Santri Nasional 2023.

Pesantren ibarat bahtera dan kiai adalah nakhoda. Santri menjadi awak kapal yang mengarungi lautan demi mencapai impian untuk menjadikan Indonesia semakin besar, maju, dan religius.

Jihad Santri Jayakan Negeri✊🏻

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

Humas dan Komite Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Aksi Nasional Fisioterapis di Rumah Sakit Daerah Nganjuk bersama Ikatan Fisioterapis Indonesia (IFI)

Halo #SobatSehat,

Pelaksanaan Aksi Nasional Fisioterapis yang diadakan di Rumah Sakit Daerah Nganjuk bersama Ikatan Fisioterapis Indonesia (IFI) berlangsung lancar.

Kegiatan ini merupakan bagian dari menyambut Hari Kesehatan Nasional tahun 2023 yang dilaksanakan serentak seluruh kota di 43 Provinsi di Indonesia. Acara ini mampu menarik animo masyarakat Kabupaten Nganjuk karena memfasilitasi pemeriksaan skrening stroke dan kesehatan tulang serta sendi.

Direktur RSD Nganjuk, dr. Tien Farida Yani, MMRS membuka agenda ini dengan harapan agar tercipta masyarakat Nganjuk yang sadar akan pentingnya deteksi dini sebagai upaya promotif dan preventif dalam menuju Nganjuk Bangkit.

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

– @fisio_1968
– @kemenkes_ri
– @ditjennakes
– @ktki_official
– @ditjenkesmas
– @ditjen.dikti
– @muri_org
– @dpr_ri

#RSDNganjuk
#YesICare
#MelayaniSepenuhHati
#PKRSRSDNganjuk
#SmartHospital
#IkatanFisioterapisIndonesia
#AksiNasionalFisioterapis
#Healthies
#SehatNegeriku

Humas dan Komite Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Selamat Memperingati Hari Cuci Tangan Sedunia

Keluarga Besar Rumah Sakit Daerah Nganjuk mengucapkan Selamat Memperingati Hari Cuci Tangan Menggunakan Sabun Sedunia 2023.

Kebersihan tangan adalah cara sederhana untuk mencegah penyakit menular. Dengan mencuci tangan 6 langkah pakai sabun akan menjadikan kebiasaan sehat untuk menuju Indonesia Emas.

Clean Hands Are Within Reach
Tangan Bersih Berada Dalam Jangkauan🙌🏻

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

Humas dan Komite Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk

Selamat Memperingati Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Timur

Keluarga Besar Rumah Sakit Daerah Nganjuk mengucapkan Selamat Memperingati Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Timur.

Dari pantai-pantai yang indah hingga gunung-gunung yang gagah, Jawa Timur tidak henti berinovasi, berkembang, dan memimpin. Mari bersama kita lanjutkan perjalanan ini dengan penuh prestasi, keberagaman, serta kebanggaan.

Beli rakit di Semolowaru
Jatim Bangkit, Terus Melaju✊🏻

Humas dan Komite Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk