Rumah Sakit Daerah Nganjuk berkomitmen untuk merespon dengan cepat dan solutif setiap pengaduan pasien dan keluarga. Diantaranya, melengkapi sarpras di ruang rawat inap rumah sakit.

Direktur Rumah Sakit Daerah Nganjuk, dr. Tien Farida Yani, MMRS., menekankan pentingnya pelayanan prima kepada masyarakat. Khususnya bagi mereka yang membutuhkan layanan kesehatan di RSD Nganjuk.

“Jadi kemarin itu, kita mendapat laporan salah satu remote AC yang berada di Ruang Alamanda rusak. Dan saat itu juga masih dalam proses pemesanan (unit baru). Mungkin, karena kurangnya komunikasi juga tidak ada pemberitahuan, AC tidak bisa nyala dan digunakan. Tapi, untuk saat ini sudah bisa,”

Selain itu, seluruh civitas dan manajerial Rumah Sakit Daerah Nganjuk seusai menerima laporan, langsung melakukan evaluasi handling complaint bersama dengan seluruh jajaran direksi RSD Nganjuk. Untuk memberikan layanan kepuasan kepada masyarakat.

Pimpinan Rumah Sakit Daerah Nganjuk juga mengimbau masyarakat atau pasien RSD Nganjuk, untuk juga aktif bertanya apabila ada kendala atau kurangnya pelayanan. “Jangan sungkan-sungkan. Kami, petugas yang berada di setiap ruangan akan selalu siap melayani,” tegasnya, menyebut memberikan pelayanan prima adalah tujuannya.

Sebagai informasi, bagi masyarakat untuk melengkapi informasi pelayanan Rumah Sakit Daerah Nganjuk juga dapat mengakses website https://rsud.nganjukkab.go.id/.

Rumah Sakit Daerah Nganjuk
Yes, I Care❤️

#RSDNganjuk
#YesICare
#MelayaniSepenuhHati
#PKRSRSDNganjuk
#SmartHospital
#Healthies
#SehatNegeriku

Humas dan Instalasi Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)
Rumah Sakit Daerah Nganjuk